Waspadai! Penyakit-penyakit yang Muncu Saat Musim Hujan

Suara Rakyat - Masyarakat diminta untuk waspada terhadap sejumlah penyakit yang kerap muncul di musim penghujan. Pasalnya, Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung seringkali menerima keluhan dari masyarakat terkait penyakit di musim penghujan, terutamanya gatal-gatal. 
Kepala Dinkes Kabupaten Bandung Grace Mediana mengatakan, di musim penghujan kerap muncul penyakit seperti pilek, batuk, sakit perut, gatal-gatal, pusing, hingga gangguan pernafasan. 
“Terlebih sejumlah daerah di Kabupaten Bandung rawan banjir. Biasanya banyak penyakit yang dikeluhkan warga, termasuk gatal-gatal,” kata dia, di Soreang, Kamis (12/12/2019).
Guna mengantisipasi terjangkit sejumlah penyakit tersebut, dia mengimbau, agar warga melindungi diri dengan menjaga kebersihan dan pola makan yang baik. Masyarakat pun diminta untuk beristirahat yang cukup. 
Mengingat cuaca dingin yang bakal mendera, masyarakat diminta untuk menggunakan jaket jika bepergian. Pasalnya, cuaca dingin yang ditimbulkan dari musim penghujan akan berpengaruh menurunkan kekebalan imun. 
“Istirahat yang cukup dan jaga pola makan. Makan yang bergizi dan seimbang itu perlu. Apalagi di musim penghujan seperti ini. Serta tetap harus menjaga kebersihan,” cetus Grace. 
Selain itu, penyakit demam berdarah dengue (DBD) juga patut diwaspadai di musim penghujan. Oleh karenanya, masyarakat diminta untuk membersihkan genangan-genangan air yang disinyalir dijadikan sebagai tempat berkembang biaknya nyamuk penyebab DBD. 
“Sebelumnya kami sudah antisipasi dengan turun ke jalan bersama-sama membersihkan gorong-gorong dan selokan. Kami juga sudah sosialisasikan waspada DBD ke masyarakat,” pungkasnya.

Sumber : Akurat.co

Komentar